Lomba Dakwah dan Murotal Anak Tahun 2017

Ramadhan merupakan momen tepat untuk berburu pahala dan meningkatkan intensitas beribadah. Yuk beribadah sambil tunjukkan kemampuanmu dengan ikutan Lomba Dakwah dan Murottal Digital Anak Indonesia 2017! Periode pelaksanaannya tanggal 28 Mei - 11 Juni 2017.

Caranya gampang banget, rekam video dakwah (7 menit) atau murottal Quran (3 menit) terbaikmu dengan format video mp4 lalu upload ke Uzone untuk memenangkan hadiah utama paket Umroh!

Syarat dan Ketentuan Dakwah dan Murottal Digital Anak Indonesia 2017:

1. Usia Peserta maksimal 15 tahun per 6 Juli 2017

2. Peserta yang mengikuti lomba beragama Islam.

3. Peserta Lomba Dakwah Digital Anak Indonesia menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa utama dalam menyampaikan isi dakwah, dengan tambahan bahasa asing.

Menyertakan isu-isu kekinian (di luar isu SARA dan politik).

4. Pilihan Tema Lomba Dakwah Digital Anak Indonesia:

  • Sosmed Bikin Cerdas(Peran Sosmed di Era Digital dalam Mencerdaskan Anak Bangsa)
  • "Internet Buat Silaturahmi" Kiat-kiat memanfaatkan Internet untuk memperluas dan mempererat silaturahmi)
  • "Internet Buat Dakwah, Gue Banget…!" (Kiat-kiat Menjadikan Internet sebagai Media yang Positif untuk Generasi Muda di Era Digital)

5. Kriteria Penilaian Lomba Dakwah Digital Anak Indonesia, durasi maksimal 7 menit

  • Adab & Fashion
  • Konten ayat Al Quran & Hadist
  • Kesesuaian dengan tema
  • Vocal pelafalan, intonasi dan mimik
  • Penguasaan Bahasa Asing

6. Pilhan Ayat Al Quran Lomba Murottal Digital Anak Indonesia; Pilih salah satu:

  • QS At Taubah ayat 58 sampai 62 (Perintah Zakat)
  • QS An Nisa ayat 36 sampai 40 (Perintah Berbuat Baik dan Berbagi)
  • QS Ali Imran ayat 102 sampai 106 (Tentang Persatuan)

7. Kriteria Penilaian Lomba Murottal Digital Anak Indonesia, durasi maksimal 3 Menit

  • Adab & Fashion
  • Tajwid (Makhrojul Huruf)
  • Lagu

8. Syarat Pengambilan Video (format yang diterima hanya .mp4)

  • Lomba Dakwah Digital Anak Indonesia
  1. Busana muslim/muslimah
  2. Posisi berdiri (seluruh badan)/menyesuaikan
  3. Suara peserta terdengar jelas
  4. Alur video: Salam pembuka, taawudz, diakhiri dengan salam penutup
  • Lomba Murottal Digital Anak Indonesia
  1. Busana muslim/muslimah
  2. Posisi duduk bersila (Putra), duduk iftiras (Putri)
  3. Duduk di atas sajadah dengan rekal dan Al Quran di posisi depan
  4. Suara peserta terdengar jelas
  5. Alur video: taawudz diakhiri sadaqallah (tasdiq)

9. Cara mengikuti Lomba & upload Video di UZone:

  • Untuk masing-masing kategori lomba (Dakwah/Murottal), pilih hanya satu tema/pilihan ayat yang akan diikuti.
  • Rekam video Dakwah/Murottal melalui media apapun dengan format .mp4 maximum durasi selama 7 menit untuk Lomba Dakwah & 3 menit untuk Lomba Murottal.
  • Register, lalu pilih "Upload Video” sertakan juga judul dan deskripsi singkat tentang videomu.
  • Jangan lupa share di media sosial kalian dengan menyertakan hashtag #RamadhanmuLebihDigital dan mention ke @telkomindonesia.

10. Keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat.

Hadiah Bagi Pemenang

  • Juara 1: Paket Umroh untuk 2 Orang, Uang Saku, Trophy + Sertifikat
  • Juara 2: Laptop, Uang Tunai Rp. 25 Juta , Trophy + Sertifikat
  • Juara 3: Tablet, Uang Tunai Rp. 15 Juta, Trophy + Sertifikat
  • Juara Harapan 1 Rp. 7 Juta, Trophy + Sertifikat
  • Juara Harapan 2 Rp. 5 Juta, Trophy + Sertifikat
  • Juara Harapan 3 Rp. 3 Juta, Trophy + Sertifikat
Sri Kuncoro Allah Is My Power
Follow: FB | IG | YT

0 Response to "Lomba Dakwah dan Murotal Anak Tahun 2017"

Post a Comment

Jika bermanfaat, silahkan berbagi dan berkomentar dengan baik...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel